Saturday, September 18, 2021

Bogie pada Kereta Barang

    Bogie merupakan suatu bagian dari unit gerbong yang bekerja untuk memastikan keamanan pergerakan gerbong di atas rel dengan hambatan minimal dan lancar.

    Bogie dipasang pada rangka gerbong, melalui piringan pusat pivot pada badan gerbong, bagian ini dapat diputar, dilakukan pemeriksaan dan diperbaiki. Untuk mempermudah dalam mempelajari struktur bogie, berikut kita gunakan contoh dari bogie tipe 18-100 dari Rusia.

Bogie tipe 18-100 terdiri dari: 1-wheelset, 2 - solebar/side frame, 3 - friction wedge (shock absorber), 4 - bogie bolster, 5 - axle box unit, 6 - brake linkage, 7 - center bowl, 8 - bearer.

    Badan gerbong dipasang diatas bogie melalui pusat pivot, bearer di bagian samping bolster untuk menjaga stabilitas sambungan antar badan gerbong dengan bogie. Rangka bogie merupakan bagian dasar yang dimana terpasang roda-roda/wheelset dengan axle box, pega suspensi, bogie bolster dan bagian dari perangkat pengeraman menjadi dalam suatu sistem kesatuan. Bogie bolster dan side frame menghantarkan berat beban dari badan gerbong menuju axle box pada wheelset dan rel.

Berikut fungsi dari struktur komponen pada bogie:

  1. Wheelset atau roda merupakan bagian bogie yang terpasang dengan axle atau gandar dan berputar di atas rel. Selama bergerak, roda harus terpasang dengan tepat di atas kepala rel.
  2. Solebar/side frame merupakan bagian dasar bogie yang terdiri dari dua sisi rangka yang mana tempat dipasangnya wheelsetsdengan unit axle box, suspensi pegas, bogie bolster dan rangkaian rem.
  3. Shock absorber merupakan perangkat yang digunakan untuk mengurangi getaran pada gerbong dengan mengubah energi kinetik menjadi energi panas dan menyebarkannya ke lingkungan sekitar.
  4. Bogie bolster adalah elemen bogie yang terbuat dari balok cor berlubang yang bertumpu pada suspensi pegas dan memiliki mangkuk tengah (center bowl), sambungan pendukung, dengan poros tengah (batang pelindung yang dapat dibongkar-pasang), yang memungkinkan pemindahan beban dari badan gerbong ke suspesi pegas.
  5. Axle box adalah perangkat unit dengan bantalan untuk pergerakan rotasi roda gerbong dengan hambatan minimal.
  6. Brake linkage/sistem pengereman adalah bagian dari unit pengereman kereta api yang digunakan untuk menciptakan gaya resistensi buatan terhadap pergerakan gerbong.
  7. Center bowl/mangkuk tengah adalah bagian dari bogie bolster, tempat rangka gerbong terpasang di atasnya.
Berikut merupakan struktur dari bogie pada gerbong barang

Saturday, September 11, 2021

Kereta Barang : Deskripsi

    Gerbong merupakan bagian dari kereta api yang didesain untuk memindahkan/mengantarkan barang dan penumpang. Gerbong tidak hanya berfungsi sebagai pengantar barang, tetapi gerbong juga harus dapat mengantarkan barang dengan biaya yang minimal tanpa mengurangi kualitas barang, dengan prosedur yang lebih mudah dan cepat dalam proses bongkar muat dan operasi persiapan barang. Terdapat banyak jenis kereta barang. Meskipun terdapat banyak jenis kereta barang, desain dan komponen utama kereta memiliki satu prinsip dan komponen yang sama. 

Sebuah kereta gerbong terdapat komponen utama sebagai berikut:

  1. Badan gerbong (Car body);
  2. Lantai/bingkai gerbong (Frame body);
  3. Bogie (Running gears);
  4. Coupler otomatis;
  5. Unit pengereman (Brake equipment);


 
   Car body merupakan kesatuan dari gerbong barang yang digunakan untuk meletakkan dan mengamankan barang. Car body  terpasang pada unit kerangka gerbong (frame unit). Desain dari badan kereta memiliki berbagai bentuk tergantung barang yang di angkut oleh kereta.  
    Running gears merupakan sebuah komponen yang memastikan pergerakan gerbong pada rel, bagian ini menerima berat beban dan menyalurkannya menuju roda kereta dan kemudian pada rel. Bogie ini memastikan amannya pergerakan kereta dengan resistensi minimal sesuai yang diperlukan.
    Automatic couplings adalah kumpulan unit yang dirancang untuk menghubungkan antar gerbong dan dengan lokomotif, untuk menjaga jarak antar gerbong dan menghantarkan gaya tarik saat lokomotif bergerak dan mengurangi gaya tersebut saat gerbong berhenti.
    Brake equipments. Unit pengereman merupakan perangkat kompleks yang memberikan hambatan buatan untuk gerbong dapat bergerak dan menghentikan gerbong di waktu yang tepat. 
    Frame car. Rangka gerbong adalah bagian dasar/base gerbong yang terletak di atas bogie /running gears. Pada bagian ini, coupler dan perangkat pengereman terpasang di bawah rangka. 

Konstruksi gerbong kereta barang harus mengikuti prinsip-prinsip berikut:
  1. Semua bagian dari gerbong kereta harus kuat dan mampu mengangkut beban dan aman saat melakukan pergerakan;
  2. Bogie/running gears harus dapat berfungsi pada kondisi rel dan mudah dalam pergerakannya melewati tikungan yang telah ditentukan radiusnya;
  3. Gerbong barang harus dapat berjalan melalui rel dan segala jenis struktur yang dibuat oleh manusia (jembatan, tunnel dll);
  4. Gerbong barang harus dapat memenuhi kestabilan dan kelancaran saat bergerak;
  5. Dimensi gerbong dan segala jenis komponennya bersamaan dengan barang yang dibawa harus dapat melewati ukuran loading gauge yang telah ditentukan.
Gauge pada gerbong/kereta dibagi menjadi dua jenis:
    Track gauge merupakan ukuran yang ada pada rel kereta atau merupakan jarak antar bagian dalam dari kepala rel. Ukuran track gauges bervariasi, dari ukuran sempit hingga lebar, tergantung dari peraturan pemrintah yang membuatnya, barang yang akan dibawa oleh kereta dan ukuran gerbong/kereta. Di Indonesia sendiri terdapat dua jenis gauge yaitu ukuran 1435 mm dan 1067 mm. Ukuran 1435 mm digunakan oleh kereta dan rel-rel baru dan merupakan ukuran standar untuk rel, sedangkan kebanyakan ukuran 1067 mm merupakan sisa rel-rel buatan penjajahan Jepang. Ada juga ukuran track gauge yang lumayan lebar seperti contohnya, track gauge milik Russian Railways yang memiliki ukuran 1520 mm.
No alt text provided for this image

    Loading gauge  merupakan ukuran minimal dimensi yang dapat dilewati gerbong beserta beban yang dibawanya pada trek horizontal tanpa menjatuhkan beban yang ada padanya.
No alt text provided for this image


   






Sunday, September 5, 2021

Jenis- jenis Kereta Barang di Rusia

    "Uralvagonzavod" - Federal State Unitary Enterprise merupakan suatu perusahaan yang meproduksi gerbong kereta terbesar di Rusia. Setelah runtuhnya Uni Soviet, "Uralvagonzavod" mendapat banyak permintaan dari pemerintah Rusia untuk memenuhi kebutuhan transportasi di Rusia. Tidak hanya kereta api, tetapi untuk memproduksi semua jenis transport, termasuk transportasi laut dan darat. Tetapi, setelah berjalan beberapa lama, akhirnya perusahaan ini hanya berfokus pada produksi kereta api. Perusahaan ini telah mengembangkan lebih dari 50 jenis kereta barang jenis gondola dan kereta ketel hingga saat ini. 

        Di tengah kompetisi pasar, maka diperlukan suatu peraturan kompleks yang bersifat fleksibel dalam memproduksi segala jenis kereta gerbong yang diperlukan oleh klien. Peraturan ini diatur berdasarkan prinsip-prinsip penggunaan dan produksi di bawah standar Gostorgtechnadzor (Otoritas pengawasan teknis perdagangan negara) dan Pencatatan maritim Rusia.

    Berikut merupakan single workflow dalam penetapan peraturan berdasarkan prinsip-prinsip teknologi:

  1. Produksi yang dilakukan pada semua jenis kerja dari proses awal hingga proses produksi selesai beserta semua jenis uji coba yang dilakukan;
  2.  Mobilitas dan posibilitas proses pengaturan ulang mesin-mesin untuk proses pembuatan gerbong dengan tipe-tipe berbeda;
  3. Penyusunan workflow (alur kerja) tidak termasuk counter-stream supply;
  4. Posibilitas pembuatan design-design baru dan tanpa menghentikan proses produksi pada mainline;
  5. Penggunaan sistem transportasi produk yang dapat memungkinkan pengurangan material dan jumlah tenaga kerja selama proses transfer produk yang dirakit dan gerbong jadi itu sendiri dari satu tempat kerja ke tempat lain;
  6. Mekanisasi proses perakitan dengan las dan proses kerja lainnya dengan canter, manipulator kursi-kursi yang membantu proses kerja dan meningatkan produktifitas pekerja;
  7. Penggunaan sistem ventilasi lokal dan filter untuk mengeluarkan hasil pembuangan ke udara oleh pengelasan dan filter udara yang berfungsi untuk membuat kondisi kerja yang memadai untuk keamanan dan perlindungan lingkungan kerja;
  8. Memungkinkan untuk melakukan pengerjaan beberapa tipe gerbong secara bersamaan tanpa mengatur ulang mesin;
  9. Pengembangan sarana alternatif dalam proses mekanisasi perakitan  di dalam proses produksi menggunakan formulir otomatis tanpa melakukan pengaturan ulang.
Spesifikasi gerbong-gerbong yang diproduksi secara massal ditampilkan pada gambar berikut



Berikut adalah beberapa tipe gerbong barang yang diproduksi oleh "Uralvagonzavod"
Gambar 1. Gerbong gondola dengan empat gandar model 12-132
Karakter teknis:
Kapasitas beban, t 70
Tara gerbong, t 24
Volume gerbong, m3 88
Beban gandar 23,5
Panjang gerbong, mm 13 920
Jenis Gauge 1-VM
Gambar 2. Gerbong gondola dengan empat gandar model 2-146
Karakter teknis
Kapasitas beban, t 70
Tara gerbong, t 29,7
Volume gerbong, m3 88
Beban gandar 24,5
Jumlah atap gerbong, pcs 2
Gambar 3. Gerbong ketel model 15-147U

Gerbong didesain untuk pengangkutan dan penyimpanan gas alam (methana) dan elthylene cair.

Kakteristik teknis
Volume tangki, m3 65
Berat methana, t 26,6
Tekanan yang bekerja di dalam tangki, MPa 0,5
Penguapan cairan per hari, % 0,27
Berat bersih tangki, t 41,5
Tipe gauge 0-VM
Panjang gerbong dari ujung coupler, mm 14 730
Beban gandar, t 17,8


Gambar 4. Gerbong ketel dengan empat gandar model 15-558c
Gerbong didesain untuk pengangkutan dan penyimpanan gas cair (oksigen, nitrogen dan argon)
Karakter teknis
Volume tangki, m3 44
Berat produk
Oksigen, t 47
Nitrogen, t 34
Argon, t 55
Tekanan yang bekerja di dalam tangki, MPa 0,5
Penguapan cairan per hari (oksigen), % 0,26
Berat bersih tangki, t 36
Tipe gauge 0-VM
Panjang gerbong dari ujung coupler, mm 14 730
Beban gandar, t 22,9
Lama pengosongan tangki, L/min 500-800

    Selain dari beberapa gerbong tersebut, "Uralvagonzavod" juga memproduksi jenis gerbong lain seperti hopper, dan beberapa gerbong penumpang.